MESKI TANGGUL DINYATAKAN AMAN, JALAN TOL BELUM BERANI DIBUKA DUA ARAH

Suarasurabaya.net DARI MEDIA CENTER SIDOARJO (2006-10-21 16:34:58)

Meski kondisi tanggul penahan luapan lumpur di ruas jalan tol Porong-Gempol dinyatakan aman, pemerintah masih belum berani memberikan izin untuk membuka ruas tol dua arah khususnya di km 38 yaitu di sekitar pusat semburan lumpur panas lapindo.
– Pernyataan itu disampaikan Menteri Pekerjaan Umum (PU), Joko Kirmanto, saat meninjau tanggul penahan lumpur di km 38 ruas tol Porong-Gempol, Sabtu (21/10).
Dia mengatakan, meski tanggul terus diperkuat, namun Tim Nasional (Timnas) belum merekomendasikan jalur Porong-Gempol untuk dibuka dua arah. “Karena melihat kondisi di lapangan yang masih belum pasti, maka pemerintah tidak mau gegabah untuk memberikan rekomendasi. Ini dilakukan dengan pertimbangan pada sisi keselamatan para pengguna jalan, dan itu menjadi alasan utama,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua tim pengarah Timnas Penanggulangan Bencana Semburan Lumpur di Sidoarjo, Purnomo Yusgiantoro, yang juga Menteri ESDM itu menjelaskan, tanggul penahan lumpur dinilai sudah aman. Meski demikian, untuk menyambut Lebaran tahun ini, dia merekomendasikan arus jalan tol Porong-Gempol dengan membuka 1 arah dan 1 lajur saja.
“Ini dilakukan agar kenyamanan pengguna terjamin. Selain itu kami juga melakukan pemantauan secara terus menerus,” tambahnya.(wem)

Tinggalkan komentar